Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Kuasai kamus SEO dengan pahami setiap istilah serta artinya di sini.

Comment Spam

Terakhir diperbarui: Jun 20, 2024

Comment Spam
Gambar sampul: Ilustrasi comment spam yang dapat membahayakan situs web.

Apa itu Comment Spam

Comment spam atau spam komen adalah salah satu praktik negatif yang dilakukan dengan mengirim banyak komentar (mass comment) tidak relevan pada konten online, terutama di blog, forum, atau situs web.

Aksi spam komentar umumnya dilakukan oleh bot atau pihak tidak bertanggung jawab dengan menyisipkan tautan yang mengarah ke situs tertentu dengan berbagai tujuan, seperti memperoleh traffic atau menyebarkan virus.

Google dengan tegas melarang penggunanya melakukan komen spam dengan tujuan apapun. Selain merugikan website yang tidak bersalah, menaruh tautan di kolom komentar hanya akan menurunkan kredibilitas situs yang ditautkan tersebut.

Ciri-Ciri Spam Comments

Pada dasarnya, Anda dapat mengenali spam comments dengan mudah. Berikut adalah beberapa ciri yang menandakan suatu komentar dianggap sebagai spam comments

1. Username Pemberi Komentar Mencurigakan

Salah satu cara paling mudah untuk mendeteksi spam komen adalah dengan melihat nama pemberi komentar. 

Pemberi komentar organik cenderung menggunakan nama asli atau nama yang relevan dengan identitas mereka.

Jika nama pengguna yang memberikan komentar terdengar sangat mencurigakan, seperti "Solusi Pinjam Bunga Rendah", tanpa informasi tambahan atau identitas yang jelas, kemungkinan besar itu adalah spam.

2. Komentarnya Tidak Relevan

Biasanya, pesan yang terkandung dalam spam comments sama sekali tidak relevan dengan isi konten yang dibahas. 

Banyak pihak tidak bertanggung jawab berusaha menaruh link pada kolom komentar untuk berbagai tujuan, seperti mempromosikan situs lain, mencuri informasi pribadi, hingga menyebarkan malware.

3. Alamat Email yang Tidak Sah

Selain username dan isi komentar, Anda juga perlu memperhatikan alamat email yang digunakan. 

Berhati-hatilah jika alamat email pemberi komentar tidak mengikuti format pada umumnya, misalnya tidak memiliki simbol “@” atau tidak menyertakan domain yang valid.

4. Gramatikal yang Buruk

Comment spam umumnya memiliki banyak kesalahan tata bahasa dan mengandung frasa-frasa aneh karena sering kali dikirim oleh bot

Aktivitas spamdexing ini biasanya dapat terdeteksi langsung oleh algoritma keamanan pada mesin pencari karena keanehan bahasa dan pola yang tidak wajar. 

Mengapa Comment Spam Merugikan?

Menerima banyak spam komen adalah hal yang merugikan bagi pemilik website. Berikut adalah beberapa kerugian yang disebabkan oleh spam komen.

  • Merusak pengalaman pengguna (user experience) saat menavigasi kolom komentar di situs web. 
  • Membuat website terlihat kurang terawat sehingga dapat mengurangi reputasinya. 
  • Menurunkan kinerja SEO karena situs yang penuh komentar spam cenderung dianggap kurang bermutu oleh mesin pencari.
  • Meningkatkan ancaman virus malware. Jika pengunjung website tidak waspada, mereka mungkin akan mengklik tautan yang berpotensi membahayakan keamanan perangkat serta data-data di dalamnya. 

Jenis Comment Spam

Secara umum, jenis spam dapat bervariasi berdasarkan platform yang digunakan. Berikut adalah beberapa contoh spam comments yang paling sering ditemukan.

1. Promotional Spam

Jenis spam ini berisi komentar yang bertujuan untuk mengiklankan produk atau jasa yang tidak relevan dengan isi konten.

Anda dapat mengenali promotional spam dengan frasa-frasa generik, seperti “Kunjungi website kami untuk penawaran menarik!”.

2. Link Spam

Link spam adalah jenis komentar yang berisi tautan-tautan tidak relevan dan cenderung berbahaya. Bot atau pihak tidak bertanggung jawab biasanya menaruh link spam dengan tujuan meningkatkan traffic ke situs web tertentu.

3. Keyword Stuffing

Keyword stuffing adalah salah satu jenis comment spam SEO yang dilakukan dengan menyisipkan kata kunci secara berlebihan dalam kolom komentar suatu konten web agar dapat meningkatkan peringkatnya di mesin pencari. 

Namun, seiring berkembangnya algoritma mesin pencari, seperti yang dilakukan oleh Google, praktik ini menjadi semakin tidak efektif dan bahkan dapat merugikan. 

4. Trackback Spam

Ini adalah jenis spam komentar yang menargetkan sistem trackback atau pingback di dalam blog

Awalnya, sistem ini digunakan untuk memfasilitasi diskusi lintas blog dan memberi tahu pemilik blog lain tentang referensi mereka.

Namun sayangnya, trackback spam dapat dimanfaatkan oleh spammer untuk mempromosikan situs web atau produk mereka secara tidak etis.

5. Malware Spam

Jenis spam komentar ini sangat berbahaya karena berpotensi menyebarkan malware ke pengguna yang mengakses sebuah konten di dalam situs web. 

Tujuan utama dari malware spam adalah untuk mencuri data dan privasi pengguna, merusak sistem, atau mengendalikan perangkat dengan cara yang tidak sah.

Cara Mencegah Adanya Comment Spam

Menurut Google, berikut adalah beberapa cara mencegah comment spam yang dapat Anda terapkan.

1. Larangan Anonymous Posting

Anda dapat mengatur kolom komentar agar terhindar dari bot atau pihak tidak bertanggung jawab. Dengan melarang anonymous posting, situs web akan mewajibkan pengunjung untuk mendaftar terlebih dahulu sebelum memberikan komentar.

2. Gunakan CAPTCHA

Dengan menggunakan CAPTCHA, Anda bisa memastikan bahwa interaksi yang terjadi di situs web berasal dari manusia, bukan dari program otomatis atau bot yang dirancang untuk mengirimkan spam

3. Aktifkan Moderasi Komentar

Dengan fitur ini, Anda dapat meninjau dan menyetujui komentar apa saja yang boleh dipublikasikan. Artinya, setiap komentar yang masuk dapat diperiksa terlebih dahulu sebelum dilihat oleh pengunjung lain.

4. Gunakan Atribut Nofollow

Menggunakan atribut "nofollow" pada tautan-tautan yang ada di komentar akan memberi tanda kepada mesin pencari agar tidak mengikuti tautan tersebut. 

5. Larang Penggunaan Hyperlink

Anda dapat mengatur kolom komentar agar semakin aman dengan melarang penggunaan hyperlink di dalamnya. Dengan mengaktifkan fitur ini, pengunjung tidak akan bisa menautkan URL untuk tujuan promosi ilegal.

6. Gunakan Robots.txt dan Meta Tag

Terakhir, Anda juga dapat memberitahu mesin pencari untuk tidak melakukan indexing pada kolom komentar dengan menggunakan file robots.txt atau meta tag. Berikut langkah-langkahnya:

Buka file robots.txt yang terletak di direktori root (biasanya public_html atau www) dari server web Anda.

Selanjutnya, tambahkan aturan yang menyatakan bahwa mesin pencari harus mengabaikan atau tidak mengikuti tautan yang ada di kolom komentar. 

Contoh: 

User-agent: *

Disallow: /comment-page/

Aturan di atas akan menginstruksikan semua mesin pencari untuk tidak mengikuti atau mengindeks halaman yang memiliki "/comment-page/" dalam URL-nya.

Cara Mengatasi Comment Spam

Jika Anda sudah terlanjur menerima spam di kolom komentar, maka berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan.

  • Hapus komentar secara manual.
  • Perbarui status dan pengaturan keamanan website. 
  • Gunakan plugin keamanan yang dapat memblokir spam comments secara otomatis. 
  • Hubungi penyedia hosting dan laporkan adanya spam comments.
cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Update Terkini
Terakhir diperbarui: Nov 21, 2024
Terakhir diperbarui: Nov 08, 2024
Terakhir diperbarui: Nov 04, 2024

Permudah proses analisis dengan SEO Tools yang terpasang langsung di peramban Anda. Saatnya menjadi ahli SEO sejati.

Gratis di semua peramban berbasis Chromium

Pasang di peramban Anda sekarang? Jelajahi sekarang cmlabs chrome extension pattern cmlabs chrome extension pattern

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT CMLABS INDONESIA DIGITAL (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Destri

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuliana

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rochman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya

Tertarik bergabung di cmlabs? Tingkatkan peluang kamu bekerja menjadi Spesialis SEO di perusahaan melalui program baru kami, yaitu cmlabs Academy. Gratis ya!

Cek

Baru! cmlabs Tambahkan 2 Tools untuk Chrome Extensions! Apa Saja?

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...