Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Dimana Anda dapat melihat hasil karya kami?
Tempat kecil membuat kombinasi, namun persilangan yang terjadi didalamnya tidak memberikan banyak kombinasi. Jadi, berhati-hatilah dalam membuat justifikasi, terutama SEO.

VPS (Virtual Private Server)

Terakhir diperbarui: Dec 20, 2022

Apa Itu VPS?

VPS adalah server virtual pribadi yang bertujuan untuk menyimpan data website. Umumnya, jenis server ini digunakan oleh website dengan sumber daya atau resource besar. Penggunaan VPS adalah hal yang tepat dalam hal ini karena semua data tidak perlu dibagi dengan website lainnya seperti pada shared hosting.

Virtual Private Hosting (VPS) hanya digunakan oleh satu pengguna dan tidak memiliki bentuk fisik. Teknologi virtual yang dipakai akan membagi server menjadi beberapa resource yang berbeda. Dengan begitu, performa website tidak akan terpengaruh oleh website lainnya.

VPS adalah jenis server yang cocok digunakan untuk penyedia Software as a Service (SaaS), developer, dan programmer. Kebutuhan korporat yang membutuhkan penyimpanan banyak resource juga bisa dilakukan dengan layanan berkapasitas besar dari VPS.

Setiap VPS dibuat untuk melayani sistem operasi dan software sendiri-sendiri dengan konfigurasi tertentu. Server ini memiliki alamat IPport numberroutingfiltering, dan tables yang berbeda.

Untuk mempermudah pemahaman mengenai VPS, ibaratkan server ini sebagai gedung apartemen. Di dalamnya, terdapat fasilitas-fasilitas yang berbeda dan memiliki fungsi sendiri-sendiri. Inilah mengapa VPS adalah pilihan tepat untuk website dengan kapasitas besar yang membutuhkan ruang banyak dalam pengelolaannya.

Manfaat VPS

Setelah mengetahui apa itu VPS, Anda perlu tahu manfaatnya. Selain kapasitas yang besar, VPS juga menyediakan beberapa fitur unggulan. seperti:

  • Pemilihan jenis panel kontrol yang akan digunakan
  • Sistem operasi yang bisa dipilih berdasarkan kebutuhan website
  • Pengguna bebas mengubah pengaturan hosting sesuai keperluan
  • Tersedia lebih banyak bandwidth untuk kapasitas penyimpanan data yang lebih besar

Kelebihan dan Kekurangan VPS

VPS adalah jenis server yang memiliki kelebihan berupa kapasitas besar. Server ini bersifat pribadi yang berarti tidak digunakan dengan website lainnya. Dengan kata lain, VPS menjamin privasi penggunanya karena pengelolaannya dilakukan sendiri.

Selain ketiga poin positif di atas, terdapat kelebihan lain yang dimiliki VPS. Beberapa di antaranya adalah:

  • Menunjukkan performa yang lebih baik dibandingkan shared hosting
  • Server cenderung beroperasi dengan stabil
  • Terdapat jaminan resource server
  • Tersedia IP publik secara khusus
  • Memiliki kendali penuh dan akses ke server
  • Dapat melakukan install dan uninstall software dengan bebas

Di samping kelebihannya, VPS juga memiliki kekurangan yang perlu dipertimbangkan oleh calon pengguna, seperti:

  • Harga yang cenderung lebih mahal dari shared hosting
  • Sulit digunakan untuk pemula dalam pengelolaan website
  • Proses instalasi software lebih sulit
  • Konfigurasi yang salah bisa menyebabkan error pada sistem

Efek VPS Terhadap SEO

Setelah mengetahui apa itu VPS, manfaat, kelebihan, dan kekurangannya, Anda perlu mencari tahu efeknya terhadap SEO. Adapun beberapa dampak positif yang didapat setelah menggunakan VPS adalah:

Kecepatan Website yang Meningkat

Server pribadi yang digunakan secara pribadi dan tidak dibagi dengan website lain tentunya dapat meningkatkan kecepatan website dengan efektif. Dengan demikian, search engine pun memberikan penilaian positif kepada website Anda.

Untuk mencari tahu seberapa cepat kecepatan website, Anda bisa menggunakan Page Speed Test dari cmlabs dengan gratis. Dari sana, Anda akan mendapatkan laporan terperinci mengenai kualitas kecepatan website.

Loading Tidak Membutuhkan Waktu Lama

Loading halaman seharusnya tidak membutuhkan waktu lebih dari tiga detik. Isu loading yang lama bisa diselesaikan dengan menggunakan VPS. Dengan server pribadi, proses pemuatan halaman bisa berlangsung dengan cepat karena tidak ada gangguan yang mungkin disebabkan oleh website lain.

Keamanan yang Terjamin

Gunakan VPS untuk dapat mengoptimalkan cyber security. VPS adalah server yang memiliki fitur penyimpanan resource pribadi. Maka dari itu, data Anda akan aman dari serangan virus atau hacker yang mungkin berasal dari website lain.

Upgrade Sistem yang Mudah

Seiring berkembangnya bisnis, kebutuhan peningkatan SEO juga menjadi lebih tinggi. Dengan VPS, Anda dapat meningkatkan sumber daya untuk mendatangkan lebih banyak pengunjung secara organik guna memenuhi keperluan bisnis.

Mitra kami yang berharga
Aliansi strategis ini memungkinkan kami untuk menawarkan kepada klien-klien kami berbagai solusi inovatif SEO dan pelayanan yang luar biasa. Pelajari Lanjut
cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Update Terkini
Terakhir diperbarui: Mar 25, 2024

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT cmlabs Indonesia Digital (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Business Development Global

Tanya Saya
Marketing Teams

Robby

Business Development ID

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuli

Client Liaison

Tanya Saya
Marketing Teams

Dwiyan

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rohman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya
notif header image

Jadi yang Terdepan: Memperkenalkan Vanguard - Jalan Pintas untuk Mengoptimalkan Websitemu. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi tim kami.

Cek

Tetap up-to-date dengan tool baru kami, cmlabs Surge. Jelajahi tren & event populer!

Cek

Pendapat Anda Berharga! Beri masukan untuk Survei Plagiarism Checker kami?

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...