Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Kuasai kamus SEO dengan pahami setiap istilah serta artinya di sini.

Bad Gateway

Terakhir diperbarui: Jun 20, 2024

Bad Gateway
Gambar sampul: Ilustrasi 502 error bad gateway.

Apa itu Bad Gateway?

Apakah Anda pernah menjumpai notifikasi error bad gateway saat hendak mengakses sebuah halaman website? Lantas, apa arti bad gateway tersebut? 

Bad gateway adalah sebuah error yang menjadi indikasi bahwa server gateway atau proxy mendapat respons tidak valid dari server upstream atau backend. 

Dengan error 502 bad gateway artinya ada kesalahan yang terjadi saat satu server website mencoba mengakses atau berkomunikasi dengan server lain. 

Apabila Anda mencoba mengakses situs website A, maka server web yang pertama Anda kunjungi tentu perlu berkomunikasi dengan server lain untuk mengambil data atau informasi tertentu. 

Dalam hal ini, arti bad gateway mengindikasikan bahwa telah terjadi error di tengah proses komunikasi antar server tersebut. 

Jika Anda mengalami error bad gateway ketika mengunjungi suatu website, maka hal ini menunjukan bahwa server web utama tidak dapat terhubung dengan server database atau server lain yang dibutuhkan untuk menampilkan halaman web tersebut. 

Penyebab 502 Bad Gateway 

Jika Anda tidak bisa mengakses halaman web dan melihat pesan bad gateway, maka arti bad gateway tersebut adalah proxy atau server gateway tidak dapat menyelesaikan permintaan dari server lain. 

Adapun beberapa penyebab 502 bad gateway paling umum antara lain: 

1. Koneksi Jaringan Terganggu

Salah satu penyebab paling umum adalah adanya gangguan pada koneksi jaringan antara server yang bertindak sebagai perantara (seperti server proxy atau gateway) dan server tujuan. 

Gangguan ini dapat terjadi karena berbagai alasan, termasuk kelebihan beban jaringan, pemadaman listrik, atau masalah teknis pada infrastruktur jaringan. 

Ketika koneksi jaringan terganggu, server perantara kemudian tidak dapat meneruskan permintaan dengan benar ke server tujuan, sehingga menghasilkan kode kesalahan 502 bad gateway.

2. Server Proxy atau Gateway Bermasalah

Server proxy atau gateway berfungsi sebagai perantara antara klien (pengguna) dan server tujuan yang sebenarnya. 

Maka dari itu, jika kedua server ini mengalami masalah, maka proses transmisi data antara kedua pihak pun akan terhambat. 

Kesalahan konfigurasi pada server umumnya terjadi jika pengaturan server proxy tidak sesuai dengan kebutuhan atau jika ada kesalahan dalam menentukan cara menyampaikan permintaan ke server tujuan. 

3. Waktu Akses Habis

Penyebab 502 bad gateway selanjutnya adalah habisnya waktu akses. Ketika suatu server mengirimkan permintaan ke server lain, maka keduanya tentu membutuhkan waktu untuk menyelesaikan request tersebut. 

Jika waktu yang telah ditetapkan untuk koneksi antar server habis sebelum permintaan berhasil diselesaikan, maka server yang bertindak sebagai perantara akan memunculkan kode bad gateway

Biasanya, masalah waktu akses ini terjadi karena adanya peningkatan signifikan secara tiba-tiba dalam jumlah pengguna atau traffic di situs web.

4. Konfigurasi Server Tidak Tepat

Proses konfigurasi server yang salah dapat mencakup berbagai aspek, mulai dari pengaturan perangkat keras hingga konfigurasi perangkat lunak. 

Misalnya, jika server proxy atau gateway tidak diatur dengan benar untuk meneruskan permintaan ke server tujuan, maka hal ini tentu dapat menyebabkan error bad gateway. 

5. Adanya Pemeliharaan atau Pembaruan Server

Ketika sebuah website atau web app sedang menjalani pemeliharaan rutin atau mengimplementasikan pembaruan perangkat lunak, maka server tujuan bisa saja tidak tersedia selama beberapa saat. 

Terlebih, jika terjadi perubahan pada alamat IP, port, atau struktur jaringan, maka server proxy atau gateway mungkin akan kesulitan untuk menyampaikan permintaan dengan benar. 

Oleh karena itu, ketika melakukan perubahan infrastruktur, perlu dipastikan bahwa seluruh konfigurasi server tetap kompatibel dengan perubahan tersebut.

6. Pengaturan Firewall yang Ketat

Arti bad gateway adalah kesalahan yang terjadi antar server dan firewall dapat menjadi salah satu penyebabnya. 

Firewall bertanggung jawab untuk melindungi jaringan dan server dari ancaman keamanan. Namun terkadang pengaturan yang sangat ketat dapat menghalangi atau memblokir koneksi antara server yang bertindak sebagai perantara dan tujuan. 

Jika aturan keamanan atau firewall menganggap bahwa koneksi tersebut mencurigakan atau melanggar kebijakan keamanan tertentu, maka permintaan tersebut akan ditolak. 

Selain itu, jika server perantara dan server tujuan berada di jaringan yang berbeda dan aturan firewall membatasi komunikasi antara keduanya, maka notifikasi Bad Gateway juga akan muncul.

Cara Mengatasi 502 Bad Gateway

Setelah Anda mengetahui arti error bad gateway dan apa saja penyebabnya, ini saatnya Anda mempelajari cara mengatasi 502 bad gateway untuk memaksimalkan pengalaman Anda di mesin pencari. 

Adapun beberapa cara mengatasi 502 bad gateway adalah:

1. Refresh Halaman yang Error

Karena arti bad gateway ini termasuk dalam kategori error, maka solusi pertama yang bisa Anda lakukan adalah melakukan refresh pada halaman tersebut. 

Pasalnya, bad gateway sering kali hanya bersifat sementara dan hanya disebabkan oleh masalah jaringan atau kelebihan beban pada server. 

Untuk jaga-jaga, Anda juga bisa mengecek ketersediaan website dan memastikan website tersebut tidak mengalami downtime dengan bantuan tool online.

2. Bersihkan Cache Browser

Selanjutnya, Anda juga dapat mengatasi jenis error satu ini dengan membersihkan cache browser. 

Cache adalah penyimpanan sementara yang berisi salinan halaman web dan elemen-elemen lainnya. Terkadang, cache yang penuh dapat memperlambat proses pengambilan data dari server. 

Dengan membersihkan cache browser, Anda dapat menghapus salinan yang sudah kadaluarsa atau rusak.

3. Flush DNS

DNS berfungsi sebagai penerjemah alamat IP dan nama domain. Cache DNS biasanya menyimpan informasi tersebut untuk mempercepat proses pencarian alamat IP saat mengakses situs web tertentu.

Salah satu cara mengatasi bad gateway adalah DNS flushing, yaitu dengan membersihkan atau menghapus cache DNS (Domain Name System).

Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai langkah-langkah untuk melakukan Flush DNS:

  • Buka Command Prompt di sistem operasi yang digunakan. 
  • Pada sistem Windows, cari opsi "Command Prompt" di menu Start dan pilih opsi "Run as administrator." 
  • Klik perintah "ipconfig /flushdns" dan tekan Enter. 

4. Coba di Perangkat atau Situs Browser Berbeda

Terkadang masalah bad gateway ini berkaitan dengan konfigurasi atau masalah spesifik pada perangkat. Oleh karena itu, Anda bisa mencoba mengakses website pada perangkat atau browser yang berbeda. 

5. Cek Plugin

Selanjutnya, Anda juga perlu mengecek plugin yang diaktifkan pada server web dan matikan satu per satu untuk melihat apakah salah satu dari mereka menyebabkan kesalahan. 

Jika kesalahan menghilang setelah menonaktifkan plugin tertentu, maka plugin tersebut mungkin perlu diperbarui atau diganti dengan alternatif yang lebih stabil.

6. Cek CDN

CDN adalah infrastruktur distribusi konten yang membantu meningkatkan kecepatan pengiriman konten web dengan mendistribusikannya ke server-server di seluruh dunia. 

Jika Anda sudah memahami arti bad gateway, maka Anda pasti tahu bahwa dalam beberapa kasus konfigurasi CDN yang tidak benar atau masalah teknis pada CDN dapat menjadi penyebab error ini. 

Untuk mengatasi hal tersebut, Anda perlu memverifikasi konfigurasi CDN dan memastikan bahwa semuanya diatur dengan benar. 

Setelah itu, periksa juga log dan catatan aktivitas di panel kontrol untuk mendeteksi apakah ada peringatan atau kesalahan yang perlu diperbaiki. 

7. Cek Error Log

Apabila kode bad gateway muncul setelah Anda memperbarui atau mengubah sesuatu, maka Anda perlu memeriksa error log. 

Anda bisa melakukan tahap ini sesuai platform yang digunakan. Sebagai contoh, pada WordPress, Anda bisa memeriksa error log dengan menambahkan wp-config.php dengan struktur data berikut.

define( 'WP_DEBUG', true ); 

define( 'WP_DEBUG_LOG', true ); 

define( 'WP_DEBUG_DISPLAY', false );

8. Hubungi Layanan Pelanggan

Jika semua cara di atas sudah Anda coba namun error bad gateway masih terus muncul, maka Anda disarankan menghubungi tim Customer Support dan menjelaskan kronologi terjadinya gangguan tersebut untuk menerima arahan lebih lanjut.

cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Update Terkini
Terakhir diperbarui: Nov 21, 2024
Terakhir diperbarui: Nov 08, 2024
Terakhir diperbarui: Nov 04, 2024

Permudah proses analisis dengan SEO Tools yang terpasang langsung di peramban Anda. Saatnya menjadi ahli SEO sejati.

Gratis di semua peramban berbasis Chromium

Pasang di peramban Anda sekarang? Jelajahi sekarang cmlabs chrome extension pattern cmlabs chrome extension pattern

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT CMLABS INDONESIA DIGITAL (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Destri

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuliana

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rochman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya

Tertarik bergabung di cmlabs? Tingkatkan peluang kamu bekerja menjadi Spesialis SEO di perusahaan melalui program baru kami, yaitu cmlabs Academy. Gratis ya!

Cek

Baru! cmlabs Tambahkan 2 Tools untuk Chrome Extensions! Apa Saja?

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...