Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Kuasai kamus SEO dengan pahami setiap istilah serta artinya di sini.

Schema Markup

Terakhir diperbarui: Dec 25, 2022

Apa Itu Schema Markup?

Schema markup adalah sebuah kode atau kosa kata semantik yang ditambahkan ke HTML halaman website. Fungsi dari schema markup adalah memudahkan search engine untuk memahami isi konten dan memberikan hasil yang informatif ke pengguna di SERP.

Schema markup bisa juga disebut sebagai schema.org atau structured data. Kode ini akan memberikan informasi yang dibutuhkan search engine. Pasalnya, search engine tidak bisa sepenuhnya memahami isi konten Anda walaupun ia dapat membacanya

Dengan adanya schema markup, halaman Anda tidak hanya sekedar dibaca oleh web crawler, tapi juga mampu untuk dipahami. Ketika isi konten sudah dipahami search engine, tampilan halaman Anda di SERP akan lebih menarik dengan adanya rich snippet.

Pentingnya Schema Markup

Schema markup adalah salah satu strategi optimasi dalam SEO. Manfaat utama yang bisa Anda dapatkan dari penggunaan schema markup adalah kemampuannya dalam meningkatkan jumlah organic traffic ke website. Keuntungan schema markup adalah bisa memunculkan rich snippet yang mampu membuat tampilan website di SERP jauh lebih menarik.

Sebagai contoh, tampilan khusus atau rich snippet dari website resep makanan yang menggunakan schema markup adalah adanya foto makanan, daftar bahan, tutorial memasak, dan sebagainya.

Tentu, tampilan website yang seperti ini akan jauh lebih menarik dibandingkan title page dan meta description saja yang ditayangkan di halaman pencarian. Alhasil, website Anda akan mendapatkan lebih banyak traffic ketimbang website lain karena tampilannya yang berbeda.

10 Jenis Schema Markup

Selain resep makanan, ada berbagai jenis schema markup lainnya yang bisa Anda gunakan sesuai isi konten halaman Anda. Beberapa schema markup ini mungkin pernah Anda lihat dalam bentuk rich snippet ketika sedang mencari sesuatu di Google. Beberapa jenis schema markup adalah berikut ini:

1. Rating/review

Fungsi schema ini untuk menampilkan jumlah ulasan atau rating yang ada pada suatu halaman. Anda bisa menggunakan schema markup ini pada halaman review produk, layanan, toko, restoran, destinasi wisata, atau film.

2. Product

Anda bisa menggunakan schema ini untuk menampilkan detail produk seperti foto, harga, ratingreview, stok barang, dan sebagainya. Schema ini sangat berguna supaya produk Anda lebih menonjol dibandingkan para pesaing.

3. Breadcrumb

Schema markup ini digunakan untuk menunjukkan link path atau struktur halaman web. Dengan adanya schema breadcrumb, pengguna website akan mengetahui kategori dari suatu halaman dan mengunjunginya secara langsung.

4. How-to

Gunakan schema how-to apabila konten yang Anda buat berupa panduan dengan beberapa tahapan di dalamnya. Dengan schema ini, search engine akan menampilkan tahapan-tahapan tersebut dengan tampilan yang menarik di SERP.

5. Job posting

Anda dapat menampilkan informasi lengkap seputar lowongan kerja di SERP. Beberapa informasi yang bisa Anda sajikan seperti nama pekerjaan, deskripsi pekerjaan, nama perusahaan, dan spesifikasi lengkap mengenai lowongan pekerjaan tersebut.

6. FAQ

Schema markup ini digunakan pada halaman yang menyajikan berbagai pertanyaan dan jawaban seputar topik tertentu, biasanya terkait perusahaan, produk, atau jasa. Anda dapat menampilkan daftar FAQ dari halaman Anda di SERP dengan schema FAQ.

7. Recipe

Seperti penjelasan di awal, Anda bisa menggunakan schema recipe untuk mendapatkan tampilan khusus di SERP yang menunjukkan informasi resep makanan. Tampilan khusus seperti ini tentunya akan menarik audiens untuk mengunjungi website kuliner Anda. 

8. Person

Anda bisa menampilkan biografi dari seseorang seperti nama, pendidikan, tanggal kelahiran, keluarga, prestasi, dan lain sebagainya. Gunakan schema markup ini pada konten yang membahas biografi dari seorang figur masyarakat.

9. Organization

Anda perlu menggunakan schema markup ini apabila menjalankan website perusahaan. Schema ini akan menampilkan informasi dasar dari suatu organisasi, termasuk logo, kontak, peta lokasi, dan alamat.

10. Video

Schema video akan mempermudah web crawler dalam mengindeks video. Anda juga dapat menampilkan video dari website secara langsung di hasil pencarian video Google. 

Tips Membuat Schema Markup

Anda tidak perlu khawatir jika ingin membuat schema markup dan memasangnya di halaman website, tapi tidak memiliki kemampuan bahasa pemrograman. Saat ini, ada banyak tools yang tersedia secara gratis untuk membuat dan mengecek schema markup tanpa perlu melakukan coding.

Dengan adanya tools ini, schema markup adalah hal yang mudah dibuat. Simak tips menggunakan schema markup tools di bawah ini: 

Schema Markup Generator

Schema markup generator adalah sebuah tools yang memungkinkan Anda untuk membuat schema secara otomatis. Anda cukup memilih jenis schema yang ingin dibuat, lalu isi informasi yang ingin Anda tampilkan pada formulir yang tersedia.

Secara otomatis, tools tersebut akan membuat kode schema yang bisa Anda salin dan pasang di HTML website. Salah satu tools yang bisa Anda gunakan adalah JSON-LD Schema Markup Generator dari cmlabs.

Schema Markup Checker

Setelah kode schema markup dibuat, Anda bisa mengujinya terlebih dahulu pada alat schema markup checker. Dengan alat ini, Anda dapat mengetahui apakah ada kesalahan pada kode. Gunakan schema markup checker resmi dari dari Google jika Anda ingin melakukan pengujian.

cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Update Terkini
Terakhir diperbarui: Dec 11, 2024
Terakhir diperbarui: Nov 21, 2024
Terakhir diperbarui: Nov 08, 2024
Lihat Istilah Lain

Permudah proses analisis dengan SEO Tools yang terpasang langsung di peramban Anda. Saatnya menjadi ahli SEO sejati.

Gratis di semua peramban berbasis Chromium

Pasang di peramban Anda sekarang? Jelajahi sekarang cmlabs chrome extension pattern cmlabs chrome extension pattern

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT CMLABS INDONESIA DIGITAL (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Destri

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuliana

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rochman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya

Tertarik bergabung di cmlabs? Tingkatkan peluang kamu bekerja menjadi Spesialis SEO di perusahaan melalui program baru kami, yaitu cmlabs Academy. Gratis ya!

Cek

Baru! cmlabs Tambahkan 2 Tools untuk Chrome Extensions! Apa Saja?

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...