Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Panduan SEO komprehensif dengan wawasan dan keahlian mendalam.

Strategi Hotel SEO Untuk Tingkatkan Pengunjung Website

Terakhir diperbarui: Dec 01, 2022

Strategi Hotel SEO Untuk Tingkatkan Pengunjung Website
Gambar sampul: Ilustrasi hotel SEO yang merupakan strategi pemasaran digital layanan penginapan melalui optimasi website di SERP.

Disclaimer: Panduan SEO cmlabs ini berisi informasi lengkap tentang SEO, seperti pengantar dan panduan umum. Anda mungkin saja mengunjungi laman SEO Terms di cmlabs.co melalui pihak ketiga atau tautan website asing. Kami tidak bertanggung jawab atas keakuratan atau keandalan informasi apa pun yang ditawarkan oleh situs web pihak ketiga.

The eventualities merupakan sebuah keniscayaan yang mendorong setiap pelaku usaha untuk menyiapkan skenario dan beradaptasi. Saksikan podcast Anti-Trivial bersama Mas Rochman, Bro Jimmy, dan Pak Agus; kombinasi antara pelaku usaha, pemodal, dan pemimpin perusahaan, yang akan membahas bagaimana meningkatkan kewaskitaan para pemimpin perusahaan dalam menyambut tahun 2025. Jangan lewatkan edisi spesial akhir tahun cmlabs Class ke-24 ini, dalam judul "New vs Conventional Search Engine. Prepare for the Eventualities!"

Lihat Detail Event

Hotel SEO semakin dibutuhkan dalam menjalankan bisnis penginapan pada era digital saat ini. Wisatawan atau calon pengunjung akan mencari informasi hotel melalui internet dan platform digital lainnya. Oleh karena itu, persaingan bisnis hotel semakin meningkat.

Pengguna cenderung memilih hotel terpercaya yang menyediakan informasi lengkap pada websitenya. Terlebih lagi jika hotel tersebut berada pada hasil teratas Google saat mereka melakukan pencarian. 

Panduan ini akan menunjukkan pentingnya hotel SEO hingga praktik terbaik yang dapat Anda terapkan pada bisnis perhotelan Anda. Simak selengkapnya.

Apa Itu Hotel SEO?

Hotel SEO adalah metode untuk mengoptimasi website hotel agar bisa meningkatkan jumlah pengunjung serta mendapatkan ranking di halaman teratas SERP. Hotel SEO adalah bagian dari strategi digital marketing sebuah hotel untuk bisa memenangkan persaingan.

Tujuan dari penerapan hotel SEO adalah untuk membangun brand awareness, mendatangkan calon konsumen ke website, dan meningkatkan jumlah booking hotel di website. 

Pentingnya Hotel SEO

Gambar 1: Ilustrasi calon pelanggan yang sedang membuka website hotel untuk melakukan booking secara online. Hotel SEO sangat penting diterapkan untuk meningkatkan traffic dan pemesanan hotel di website.

Pentingnya hotel SEO adalah Anda memiliki peluang yang lebih besar untuk mendapatkan booking hotel di website. Hal ini disebabkan sebagian besar transaksi yang terjadi di website berasal dari organic traffic.

Namun, konsumen online cenderung hanya mengunjungi website yang berada di tiga ranking teratas. Oleh karena itu, traffic organik hanya bisa didapatkan apabila website Anda mendapatkan ranking teratas di halaman pencarian.

Dengan menerapkan SEO untuk website hotel, Anda bisa mendapatkan banyak manfaat seperti:

  • Mendatangkan traffic organik: SEO mendatangkan traffic organik yang bisa didapatkan secara gratis untuk jangka waktu yang panjang.
  • Konsumen dengan high intent: Orang yang melakukan pencarian di search engine cenderung memiliki search intent yang tinggi untuk melakukan pembelian, khususnya pada jenis transactional keyword.
  • Trend pencarian hotel dan travel: Selama beberapa dekade terakhir, pencarian pada topik traveling dan hotel terus meningkat. Jika Anda tidak memanfaatkan trend ini dengan baik, maka Anda akan kehilangan banyak peluang.
  • Bebas komisi booking hotel: Jika Anda menggunakan Online Travel Agent, Anda harus mengeluarkan biaya komisi untuk setiap booking yang didapatkan. Dengan website sendiri, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya komisi dan juga menyimpan budget untuk kegiatan pemasaran lain yang berdampak positif untuk bisnis seperti SEO content marketing dan kerja sama dengan brand yang relevan dengan perhotelan.

Praktik Terbaik Hotel SEO

Cara terbaik untuk mempraktikkan hotel SEO adalah dengan menerapkan berbagai best practice untuk meningkatkan performa website bagi pengguna ataupun search engine

Beberapa best practice yang bisa Anda lakukan adalah riset hotel keywordscontent marketing, optimasi on-page dan technical, serta memanfaatkan Google My Business.

Riset Hotel Keywords

Gambar 2: Ilustrasi user yang sedang mengetikkan keyword terkait hotel. Riset hotel keyword sangat penting dilakukan untuk bisa menemukan keyword potensial yang mendatangkan banyak traffic dan calon konsumen.

Komponen penting yang harus Anda perhatikan untuk mendatangkan traffic potensial ke website adalah keywordKeyword adalah kata yang digunakan oleh audiens untuk mencari suatu topik tertentu di search engine.

Jika Anda ingin mendapatkan banyak traffic dan calon konsumen, pastikan Anda sudah menargetkan hotel keywords yang tepat ke website Anda. Hotel keywords berisi berbagai macam search query yang digunakan oleh audiens untuk mencari informasi seputar hotel.

Ada empat jenis keyword yang perlu Anda ketahui berdasarkan search intent audiens. Jenis-jenis keyword ini sangat penting untuk diketahui karena dapat membantu Anda dalam memahami peran dari setiap hotel keywords dan menyusun strategi konten.

  • Informational keyword: Kata kunci yang digunakan untuk mencari informasi terkait topik hotel. Contoh: ‘tips memilih hotel’, ‘tips menginap di hotel’, dan ‘cara check in hotel’.
  • Navigational keyword: Kata kunci yang digunakan untuk mencari brand atau informasi spesifik dari sebuah hotel. Contoh: ‘hotel harris di jakarta’ atau ‘pembatalan booking di hotel santika’.
  • Commercial keyword: Kata kunci yang digunakan untuk melakukan pertimbangan sebelum mengambil keputusan pembelian. Contoh: ‘hotel terbaik di malang’ dan ‘hotel dengan private pool’. 
  • Transactional keyword: Kata kunci yang digunakan ketika audiens siap melakukan pembelian. Contoh: ‘kamar hotel untuk dua orang di bogor’ dan ‘sewa penginapan murah’.

Buat Konten Berkualitas

Setelah menentukan hotel keywords yang akan ditarget, Anda sudah bisa mulai membuat konten. Ada berbagai macam format konten untuk website hotel. Anda bisa membuat artikel, FAQ, halaman produk atau penawaran, dan sebagainya.

Buatlah konten berkualitas yang mampu menjawab kebutuhan audiens berdasarkan search intent mereka. Konten berkualitas juga harus terpercaya dan mampu memberikan user experience yang menyenangkan.

Buat Judul, Meta Description, dan URL SEO-friendly

Konten berkualitas tidak akan bisa mendapatkan ranking yang tinggi apabila tidak dioptimasi. Beberapa aspek penting dalam sebuah konten yang bisa Anda optimasi adalah judul atau meta titlemeta description, dan URL.

Tips agar konten Anda muncul di SERP adalah dengan memastikan target hotel keywords sudah dimasukkan ke dalam meta titlemeta description, dan URL. Lalu, buat meta title dan meta description Anda unik dan berbeda dengan copywriting. Serta, optimasi URL slug agar tidak terlalu panjang dan mudah dipahami.

Optimasi Gambar

Gambar adalah salah satu elemen penting dalam sebuah konten. Gambar seperti foto interior kamar, pelayan, atau fasilitas hotel bisa meningkatkan engagement dan mempengaruhi audiens untuk melakukan booking hotel.

Pastikan gambar yang Anda gunakan sudah teroptimasi untuk meningkatkan performa SEO. Optimasi gambar yang bisa Anda lakukan adalah memperkecil ukuran gambar hingga dibawah 100 kb, ubah format gambar menjadi Webp, gunakan keyword pada nama file gambar dan alt image, serta pastikan gambar tersebut original atau berasal dari royalty-free website.

Tingkatkan Kecepatan Halaman

Performa kecepatan website adalah aspek krusial yang harus Anda perhatikan pada website. Website yang lambat akan memberikan pengalaman yang buruk ke pengunjung. Hal ini tentu perlu Anda hindari karena user experience sangat mempengaruhi keputusan pembelian calon konsumen.

Beberapa aspek yang mempengaruhi kecepatan website adalah hosting, ukuran file seperti gambar dan kode pemrograman (CSSHTML, dan Javascript), penggunaan caching, URL dengan redirect 301, dan penggunaan AMP. Pelajari selengkapnya melalui panduan mempercepat loading website.

Pastikan Mobile Friendliness Website

Sebagian besar orang saat ini mengakses website melalui smartphone karena kepraktisannya. Oleh karena itu, setiap website harus menyediakan tampilan mobile yang ramah bagi pengguna smartphone.

Ada beragam tools gratis untuk menguji seberapa baik tampilan mobile dari sebuah website. Salah satu tools yang bisa Anda gunakan adalah Mobile Friendly Test dari cmlabs.

Gunakan Structured Data

Ingin meningkatkan visibilitas dan CTR website Anda di halaman hasil pencarian? Tipsnya adalah dengan menggunakan structured data. Website dengan structured data dapat mempermudah search engine untuk memahami konten dan cara penyajiannya di SERP.

Manfaat yang akan Anda dapatkan ketika menggunakan structured data adalah tampilan website akan lebih menarik secara visual di SERP dibandingkan dengan cuplikan pencarian biasa.

Jika Anda ingin membuat structured data dengan mudah, Anda bisa menggunakan JSON-LD Schema Generator dari cmlabs yang tersedia secara gratis.

Gunakan Strategi Local SEO

Local SEO adalah metode untuk meningkatkan trafficleads, hingga brand awareness pada pencarian lokal. Bisnis hotel sangat membutuhkan local SEO karena 76% dari konsumen akan melakukan pencarian di search engine sebelum mengunjungi sebuah bisnis lokal seperti hotel.

Jika website Anda berhasil mendapatkan ranking di halaman pertama SERP untuk local keyword, maka Anda akan lebih mudah ditemukan oleh calon konsumen potensial. Simak panduan local SEO ini jika Anda ingin mendominasi pasar lokal.

Optimasi Google Business Profile

Selain optimasi dari sisi website, Anda juga bisa meningkatkan performa hotel SEO dengan menggunakan Google My Business. Fitur gratis dari Google ini memungkinkan Anda bisa menampilkan profil hotel seperti alamat, kontak, dan link website di halaman pencarian Google serta Google Maps.

Di samping optimasi dari Google Business Profile, diperlukan juga peninjauan berkala terkait ulasan dari pelanggan dan rating Google My Business. Untuk meningkatkan tingkat engagement, Anda bisa lebih banyak berinteraksi dengan komentar yang ditinggalkan oleh user maupun meningkatkan pelayanan sesuai dengan kritik dan saran dari pelanggan.

Demikian penjelasan mengenai strategi untuk meningkatkan performa SEO untuk website hotel. Pahami dan terapkan semua panduan yang telah dijabarkan agar website Anda bisa mendapatkan banyak pengunjung potensial.

Jika Anda membutuhkan bantuan dalam menjalankan hotel SEO, cmlabs menyediakan jasa konsultasi SEO untuk meningkatkan performa website Anda.

cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT CMLABS INDONESIA DIGITAL (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Destri

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuliana

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rochman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya

Tertarik bergabung di cmlabs? Tingkatkan peluang kamu bekerja menjadi Spesialis SEO di perusahaan melalui program baru kami, yaitu cmlabs Academy. Gratis ya!

Cek

Baru! cmlabs Tambahkan 2 Tools untuk Chrome Extensions! Apa Saja?

Cek

#cmlabsclass24 Year-End Special Edition is here!

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...