Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Dimana Anda dapat melihat hasil karya kami?
Tempat kecil membuat kombinasi, namun persilangan yang terjadi didalamnya tidak memberikan banyak kombinasi. Jadi, berhati-hatilah dalam membuat justifikasi, terutama SEO.

Shared Hosting: Pengertian, Kelebihan, dan Kekurangannya

Terakhir diperbarui: Jun 07, 2023

Disclaimer: Panduan SEO cmlabs ini berisi informasi lengkap tentang SEO, seperti pengantar dan panduan umum. Anda mungkin saja mengunjungi laman SEO Terms di cmlabs.co melalui pihak ketiga atau tautan website asing. Kami tidak bertanggung jawab atas keakuratan atau keandalan informasi apa pun yang ditawarkan oleh situs web pihak ketiga.

Pemilik website bisnis perlu memperhatikan performa SEO secara rutin agar tetap dapat menempati posisi atas hasil pencarian. Salah satu hal yang perlu dicek dalam hal ini adalah penggunaan layanan shared hosting.

Jenis hosting ini banyak ditemui karena harganya yang cukup terjangkau dan cocok untuk memulai website baru.

Namun, apakah shared hosting pilihan yang cocok dalam menjalankan website bisnis untuk memenuhi kebutuhan SEO?

Panduan berikut ini menjelaskan tentang apa itu shared hosting, kekurangan, kelebihan, dan dampaknya untuk membantu Anda mempertimbangkan penggunaannya.

Apa Itu Shared Hosting?

apa itu shared hosting dan kegunaannya untuk seo
Gambar 1: Panduan Shared Hosting untuk SEO

Shared hosting adalah jenis layanan hosting di mana beberapa website saling berbagi satu server fisik. Konsep dari hosting ini kurang lebih seperti konsep hunian di apartemen.

Setiap penghuni memiliki unit hunian (website) yang mereka kelola dan kontrol sendiri, tetapi mereka juga harus fasilitas lainnya seperti taman atau kolam renang (server fisik) dengan penghuni lainnya.

Kekurangan dan Kelebihan Shared Hosting

Shared hosting sering dipilih oleh banyak pemilik website karena menawarkan biaya yang terjangkau kemudahan penggunaan yang menarik. Namun, seperti layanan hosting lainnya, shared hosting juga memiliki kekurangan dan kelebihan yang perlu dipertimbangkan sebelum digunakan. Berikut ini adalah kekurangan dan kelebihannya, yaitu:

Kekurangan Shared Hosting

  1. Resource terbatas: Server yang dibagi ke beberapa website berarti terdapat batasan pada ruang penyimpanan, bandwidth, dan daya CPU. Hal ini akan berdampak negatif apabila terdapat kenaikan traffic secara tiba-tiba.
  2. Tidak ada akses root: Akses root adalah akses yang diberikan kepada pengguna pada sistem operasi berbasis Unix atau Linux. Pengguna yang memiliki akses root dapat melakukan kontrol penuh atas sistem. Ketiadaan akses root akan menyulitkan dalam menjalankan sistem operasi alternatif dan menginstal aplikasi-aplikasi di seluruh server.
  3. IP bersama: IP digunakan sebagai alamat suatu domain dalam internet. Apabila terjadi masalah pada domain, Anda tidak akan bisa mengakses website.

Kelebihan Shared Hosting

  1. Harga terjangkauShared hosting memiliki harga yang terjangkau karena biaya satu server dibagi ke beberapa website yang dinaungi.
  2. Manajemen mudah: Biasanya menyediakan control panel yang mudah digunakan. Hal ini dapat memudahkan pengguna untuk mengatur dan mengelola websitenya.  
  3. Maintenance mudah: Terdapat tim dukungan teknis yang responsif. Tim tersebut akan mengurus hal-hal teknis seperti instal dan update software. Dengan begitu, pemilik website dapat fokus pada desain, SEO, hingga marketing.
  4. Fleksibel: Menawarkan paket layanan shared hosting yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pemilik website.

Dampak Shared Hosting Terhadap Performa SEO

Penggunaan shared hosting dapat berdampak pada performa SEO. Dampak yang dihasilkan bisa bervariasi, tergantung pada layanan yang digunakan dan jenis website yang dikelola. 

Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan saat menggunakan shared hosting agar tidak mengganggu performa SEO, yaitu kecepatan website, uptime dan downtime, serta keamanan. 

  1. Kecepatan website: Kecepatan website akan berdampak langsung pada user experience. Kecepatan website yang baik dapat mengurangi waktu loading halaman website dan meningkatkan pengalaman pengguna.
  2. Uptime dan downtimeUptime adalah waktu sebuah website dapat diakses dan berfungsi dengan baik. Sementara itu, downtime adalah kebalikannya. Apabila website sering mengalami downtime, mesin pencari akan menganggapnya tidak dapat diandalkan. Kondisi ini dapat mempengaruhi peringkat SEO.
  3. Keamanan: Google menyebutkan bahwa salah satu faktor yang menentukan posisi website pada SERP adalah keberadaan HTTPS.  HTTPS adalah bagian dari keamanan website yang memiliki tugas untuk melindungi proses komunikasi dalam jaringan internet. Google akan memberikan peringkat yang lebih tinggi pada SERP kepada website yang sudah menerapkan protokol keamanan HTTPS. 

Faktor Pertimbangan Hosting untuk SEO

Terdapat beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan ketika akan memilih hosting. Hal ini sangat penting karena dapat berdampak pada SEO.  Faktor-faktor yang dimaksud, yaitu:

1. Uptime

Uptime dan downtime memiliki dampak langsung pada user experience. Apabila website sering mengalami  downtime, hal ini dapat berdampak negatif pada user experience. Jadi, pilihlah provider hosting yang mampu memberikan jaminan uptime 99%. 

2. Kecepatan

Pengunjung website biasanya akan batal mengunjungi halaman website apabila waktu loading mencapai lebih dari 6 detik. Oleh karena itu, kecepatan website memiliki peranan yang sangat penting. 

Kecepatan website dapat dipengaruhi oleh bandwidth. Semakin besar kapasitas bandwidth, semakin cepat pula loading website Anda. Sebelum menggunakan hosting, cek terlebih dahulu kapasitas bandwidth yang diberikan.

3. Lokasi Server

Selain kecepatan website, waktu loading website dapat dipengaruhi oleh lokasi server. Hal ini disebabkan karena paket data membutuhkan waktu untuk ditransfer dari pengirim ke penerima. Kondisi ini disebut latensi jaringan. Jarak yang jauh akan menyebabkan lebih banyak latensi jaringan, sehingga dapat memperlambat waktu loading

4. Keamanan

Pilihlah provider yang menyediakan protokol keamanan HTTPS pada website. Protokol keamanan ini dapat dienkripsi untuk meningkatkan keamanan transfer data sensitif, seperti rekening bank. Hal ini dapat mengurangi potensi kebocoran data pada website Anda.

5. Kualitas CMS

CMS (content management system) adalah software yang memberikan dukungan untuk melakukan produksi, distribusi, pengarsipan, dan modifikasi materi digital. CMS yang baik harus mudah untuk digunakan, sering memberikan pembaruan dan perbaikan bug, serta kompatibel dengan aplikasi dan plugin lain.

Cara Memilih Hosting yang Cocok dengan SEO

Hosting memiliki peranan penting bagi SEO. SEO yang buruk dapat memperburuk visibilitas sebuah website. Oleh karena itu, pilihlah hosting yang cocok dengan SEO. Berikut beberapa cara untuk memilih hosting, yaitu:

1. Tipe Host yang Digunakan

Terdapat beberapa host yang dapat digunakan, yaitu shared hostingVPS hosting, dan dedicated hostingShared hosting akan cocok untuk website dengan traffic kecil dan alokasi biaya yang rendah. 

VPS hosting menawarkan hosting yang memiliki kinerja lebih baik dari pada shared hosting, namun memiliki biaya sedikit lebih tinggi. Dedicated hosting menyediakan server fisik yang khusus yang digunakan satu website saja. 

2. Dukungan yang Mudah Diakses

Pilihlah hosting yang memiliki dukungan teknis mudah diakses dan responsif. Lebih bagus lagi jika hosting tersebut memiliki dukungan  teknis 24 jam melalui email, live chat, atau telepon. Hal ini akan sangat penting apabila Anda mengalami masalah teknis atau memerlukan bantuan.

3. Tersedianya CDN (Content Delivery Network)

CDN merupakan jaringan server yang didistribusikan secara global. CDN dapat mengurangi latensi jaringan sehingga dapat mempercepat loading website. Hal ini akan sangat penting apabila Anda melakukan distribusi konten ke server yang berlokasi di berbagai wilayah. 

4. Struktur Harga Layanan Hosting

Pilihlah provider hosting yang memiliki struktur harga layanan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pertimbangkan biaya hosting dan fitur yang ditawarkan. Beberapa fitur yang perlu dipertimbangkan adalah kapasitas penyimpanan, traffic bulanan, dan jumlah domain yang diizinkan. 

Demikian, panduan seputar shared hosting dan efeknya terhadap SEO. Pastikan untuk memahami kebutuhan hosting website yang sangat berkaitan dengan kegiatan optimasi.

Untuk mendapatkan arahan dari spesialis SEO, gunakan jasa SEO dari cmlabs dan berkonsultasi dengan tim kami guna membantu performa website bisnis Anda.

Mitra kami yang berharga
Aliansi strategis ini memungkinkan kami untuk menawarkan kepada klien-klien kami berbagai solusi inovatif SEO dan pelayanan yang luar biasa. Pelajari Lanjut
cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT cmlabs Indonesia Digital (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuliana

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Business Development Global

Tanya Saya
Marketing Teams

Robby

Business Development ID

Tanya Saya
Marketing Teams

Dwiyan

Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rochman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya

Mohon maaf, saat ini tool Mobile Friendly Test tidak dapat diakses karena sedang dalam tahap pemeliharaan sistem sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Cek

Tetap up-to-date dengan tool baru kami, cmlabs Surge. Jelajahi tren & event populer!

Cek

Pendapat Anda Berharga! Beri masukan untuk Survei Plagiarism Checker kami?

Cek

Temukan tren bisnis Anda dengan mudah! Kalkulator proyeksi trafik adalah alat yang sempurna untuk membantu Anda memahami permintaan di sektor bisnis Anda. Pilih sektor Anda dan lihat proyeksi trafiknya sekarang!

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...