Kami menggunakan cookies

Situs ini menggunakan cookies dari cmlabs untuk memberikan dan meningkatkan kualitas layanannya serta menganalisis lalu lintas..

Panduan SEO komprehensif dengan wawasan dan keahlian mendalam.

12 Cara Membuat Aplikasi Android dan Berbasis Web untuk Pemula

Terakhir diperbarui: Jul 03, 2024

12 Cara Membuat Aplikasi Android dan Berbasis Web untuk Pemula
Gambar sampul: Ilustrasi cara membuat aplikasi pada Android.

Disclaimer: Panduan SEO cmlabs ini berisi informasi lengkap tentang SEO, seperti pengantar dan panduan umum. Anda mungkin saja mengunjungi laman SEO Terms di cmlabs.co melalui pihak ketiga atau tautan website asing. Kami tidak bertanggung jawab atas keakuratan atau keandalan informasi apa pun yang ditawarkan oleh situs web pihak ketiga.

Perkembangan teknologi yang pesat membuat orang semakin kreatif dengan teknologi. Salah satu buktinya adalah banyaknya individu yang mulai mahir membuat aplikasi sendiri. 

Namun, ada juga sebagian orang yang masih bingung bagaimana cara membuat aplikasi dengan mudah sebagai pemula. 

Jika Anda tertarik untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan cara memonetisasi aplikasi, maka Anda perlu mempelajari terlebih dahulu bagaimana cara membuat aplikasi sederhana namun berkesan. 

Pada artikel ini, Anda dapat mempelajari bagaimana langkah demi langkah cara membuat aplikasi android maupun berbasis web dengan mudah. Berikut penjelasan lengkapnya.

 

6 Cara Membuat Aplikasi Android

Gambar 1: Ilustrasi tahap pembuatan aplikasi pada perangkat Android.

Sebelum membuat aplikasi, Anda sebaiknya menentukan tujuan, bentuk dan platform pengoperasian aplikasi. 

Ada dua jenis aplikasi yang bisa Anda buat yaitu aplikasi untuk android dan aplikasi berbasis web. Aplikasi android adalah aplikasi yang dapat diunduh dan dijalankan pada perangkat android Anda. 

Jika Anda tertarik untuk membuat aplikasi tapi tidak merasa percaya diri karena kurangnya keahlian coding, Anda tak perlu khawatir. Pasalnya ada banyak cara membuat aplikasi sederhana dan tidak terlalu membutuhkan kemampuan bahasa pemograman yang kompleks. Salah satu caranya dengan memanfaatkan platform pembuatan aplikasi. 

Dengan menggunakan platform pembuatan aplikasi, Anda dapat lebih menghemat waktu dengan biaya yang dan sumber daya lainnya. 

Berikut cara membuat aplikasi android dengan mudah menggunakan platform pembuatan aplikasi.

 

1. Pilih Platform Pembuatan Aplikasi

Pertama, tentukan platform apa yang akan digunakan untuk membuat aplikasi. Ada beberapa rekomendasi platform yang dapat Anda pilih:

  • MIT App Inventor.
  • Appy Pie.
  • Thunkable.
  • AppMakr.
  • Adalo.
  • App Machine.
  • GoodBarber.

 

Pilih salah satu platform yang direkomendasikan di atas, seperti Appy Pie, Thunkable, Adalo atau lainnya yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan Anda, kemudian unduh di perangkat Anda. 

Platform-platform ini menyediakan user interface (UI) yang ramah pengguna dan berbagai fitur untuk membangun aplikasi tanpa harus melakukan coding dari awal.

 

2. Registrasi Akun

Setelah mengunduh, Anda akan masuk ke dalam platform dan melakukan pendaftaran akun sebelum memulai proyek.

Meskipun tahap registrasinya berbeda untuk setiap platform namum prosesnya tetap tergolong mudah. Umumnya, Anda akan diminta mengisi formulir pendaftaran. Setelah mengisi formulir data diri, Anda hanya perlu mengikuti petunjuk yang diberikan oleh platform tersebut.

 

3. Pilih Template atau Desain Aplikasi

Banyak platform menyediakan template untuk berbagai jenis aplikasi seperti toko online, jasa pesan makanan, media pemberitaan, dan lainnya. 

Selain template, beberapa platform juga menawarkan opsi untuk membuat desain aplikasi sesuai kreatifitas dan kebutuhan Anda, seperti menambahkan logo, mengubah tata letak, mengganti warna dan lainnya. 

Anda juga dapat menyesuaikan layout dan user interface aplikasi sesuai dengan preferensi dan kebutuhan.

 

4. Tambahkan Konten dan Fitur

Setelah Anda memilih template atau desain aplikasi, Anda bisa menambahkan konten yang ingin dimuat, seperti teks, gambar, dan audio yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi Anda. 

Selain itu, tambahkan juga fitur lain seperti kontak, navigasi, media sosial, atau bahkan fitur khusus seperti opsi pembayaran atau notifikasi push.

 

5. Tinjau dan Uji Aplikasi

Setelah selesai membuat aplikasi, uji fungsionalitasnya menggunakan emulator bawaan dari platform atau bantuan perangkat fisik lainnya.

Dalam tahap peninjauan ini, Anda perlu memastikan semua fitur berjalan dengan baik dan antarmuka pengguna (UI) memiliki tampilan yang menarik dan mudah digunakan.

 

6. Publikasikan Aplikasi

Terakhir, publikasikan aplikasi Anda di Google Play Store, App Store atau platform distribusi aplikasi lainnya. 

Ikuti panduan publikasi yang disediakan oleh masing-masing platform untuk merilis aplikasi beserta deskripsi, screenshot fitur, kegunaan, cara pakai, dan informasi lain yang diperlukan. 

Selanjutnya, jangan lupa untuk promosikan aplikasi Anda melalui media sosial atau situs web agar dapat menjangkau lebih banyak pengguna.
 

6 Cara Membuat Aplikasi Berbasis Web

Selain aplikasi android, Anda juga bisa membuat aplikasi berbasis web. Aplikasi berbasis web adalah aplikasi yang dirancang dan dijalankan pada situs web.

Untuk cara membuat aplikasi berbasis web, Anda bisa menggunakan bantuan software pihak ketiga, seperti Java Development Kit, agar lebih ramah bagi pemula.

Berikut adalah penjelasan cara membuat aplikasi berbasis web menggunakan JDK (Java Development Kit):

  1. Unduh JDK, Android Studio, dan XAMPP.
  2. Buka Android Studio.
  3. Jika kotak dialog konfigurasi muncul, pilih opsi "Do Not Import Settings" kemudian menekan tombol "Next".
  4. Setelah tampilan Android Studio muncul, pilih tema Studio Android yang diinginkan dan centang opsi untuk memasang emulator Android (Android Virtual Device) di perangkat Anda.
  5. Pilih lokasi penyimpanan emulator, kemudian klik tombol "Finish". Android Studio akan secara otomatis mengunduh data yang dibutuhkan.
  6. Selanjutnya, instal Software Development Kit (Android SDK) dan pastikan untuk memilih opsi OS Android yang sesuai dengan SDK yang ingin Anda pasang pada komputer atau laptop Anda.
  7. Buat proyek baru dengan memilih OS Android dengan skala minimum.
  8. Pilih menu "Empty Activity" dan isi keterangan proyek sesuai dengan aplikasi yang akan dibuat, lalu klik "Finish".
  9. Perhatikan bagian Main Activity di laman berikutnya dan buka data activity_main.xml. Klik tombol play berwarna hijau untuk menjalankan aplikasi dan tentukan lokasi penempatan aplikasi yang sedang dibuat.

 

Setelah Anda selesai dengan cara membuat aplikasi di atas, berikutnya adalah menjalankan XAMPP. Namun, sebelumnya, pastikan untuk mengunduh kode sumber Admin Template Bootstrap melalui GitHub atau tautan yang telah disediakan.

Setelah Anda mengunduh file source code.zip, ekstrak file tersebut dan pindahkan folder AdminLTE ke dalam folder C: > XAMPP > htdocs > aplikasiweb. Pastikan untuk membuat folder "aplikasiweb" atau menggunakan nama lain yang Anda inginkan sebelum melanjutkan tutorial di bawah ini.

  1. Buka aplikasi XAMPP Control Panel dan klik "Start" pada kategori Apache dan MySQL.
  2. Buka browser web dan ketik "localhost/aplikasiweb" di kolom URL, lalu tekan Enter untuk melihat template aplikasi web yang telah dibuat.
  3. Tentukan topik aplikasi yang ingin Anda buat, misalnya "Penjualan", dan buka jendela baru untuk merancang aplikasi sesuai kebutuhan.
  4. Modifikasi template sesuai dengan preferensi Anda dengan membuka folder aplikasi menggunakan text editor.
  5. Pilih menu "Pages" > "Tables" > "data.html" dan salin seluruh kode yang ada.
  6. Buat file baru dengan menekan tombol Ctrl+N, lalu tempelkan kode yang telah disalin.
  7. Ubah judul aplikasi pada bagian <title>, misalnya "Aplikasi Penjualan", dan simpan file dengan nama "tampilan_barang.php".
  8. Hilangkan semua kode "../.." pada template dengan menggunakan fungsi pencarian pada text editor.
  9. Buka browser web dan ketik "localhost/aplikasiweb/tampil_barang.php" di kolom URL untuk melihat tampilan aplikasi.
  10. Buat database dengan mengakses localhost/phpadmin dan buat basis data baru dengan nama "aplikasi_penjualan".
  11. Di laman phpMyAdmin, buat tabel baru dengan nama "tabel_barang" dan sesuaikan kolomnya dengan id_barang, kode_barang, nama_barang, harga, dan keterangan lainnya.
  12. Terakhir, hubungkan aplikasi web dengan database yang telah dibuat sebelumnya dengan membuat file baru bernama "konek.php". Simpan file tersebut dengan nama yang sudah disebutkan dan pastikan file tersebut tersimpan di dalam folder aplikasiweb.

 

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat membuat aplikasi web menggunakan JDK dan menghubungkannya dengan database untuk fungsionalitas yang lebih lengkap.

Demikian penjelasan lengkap mengenai cara membuat aplikasi android dan aplikasi berbasis web. Sebelum membuat aplikasi, sebaiknya lakukan perencanaan yang jelas dan terstruktur dalam membangun aplikasi agar dapat bermanfaat bagi Anda dan juga orang lain. 

Jika aplikasi yang Anda buat sukses, maka hal ini tentunya bisa menjadi penghasilan tambahan bagi Anda.

Agar aplikasi yang Anda buat semakin populer, tentunya Anda perlu melakukan beberapa upaya pemasaran yang jitu dan sesuai dengan tujuan bisnis.

Jika Anda membutuhkan bantuan dalam memasarkan aplikasi milikmu agar lebih banyak dikenal dan diunduh oleh banyak orang, Anda bisa menggunakan SEO Service dari cmlabs

Dengan strategi SEO yang tepat, Anda bisa menjangkau target audiens dengan lebih mudah dan efisien. Hubungi tim marketing kami untuk mendapatkan solusi yang tepat!

cmlabs

cmlabs

Bagaimana pendapat Anda? Apakah Anda menyukai artikel ini?

Permudah proses analisis dengan SEO Tools yang terpasang langsung di peramban Anda. Saatnya menjadi ahli SEO sejati.

Gratis di semua peramban berbasis Chromium

Pasang di peramban Anda sekarang? Jelajahi sekarang cmlabs chrome extension pattern cmlabs chrome extension pattern

Permudah proses analisis dengan SEO Tools yang terpasang langsung di peramban Anda. Saatnya menjadi ahli SEO sejati.

Gratis di semua peramban berbasis Chromium

Pasang di peramban Anda sekarang? Jelajahi sekarang cmlabs chrome extension pattern cmlabs chrome extension pattern

Butuh bantuan?

Ceritakan tentang kebutuhan SEO Anda, tim marketing kami akan membantu menemukan solusi terbaik.

Berikut daftar tim kami secara resmi dan diakui, hati-hati terhadap penipuan oknum tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan PT CMLABS INDONESIA DIGITAL (cmlabs). Baca lebih lanjut
Marketing Teams

Agita

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Destri

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Thalia

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Irsa

Marketing

Tanya Saya
Marketing Teams

Yuliana

Business & Partnership

Tanya Saya
Marketing Teams

Rochman

Product & Dev

Tanya Saya
Marketing Teams

Said

Career & Internship

Tanya Saya

Tertarik bergabung di cmlabs? Tingkatkan peluang kamu bekerja menjadi Spesialis SEO di perusahaan melalui program baru kami, yaitu cmlabs Academy. Gratis ya!

Cek

Baru! cmlabs Tambahkan 2 Tools untuk Chrome Extensions! Apa Saja?

Cek

Saat ini tidak ada notifikasi...